Flowchart dan Beragam Jenisnya Yang Wajib Diketahui

Flowchart dan Beragam Jenisnya

Apa Itu Flowchart?

Flowchart adalah representasi grafis dari alur kerja atau proses yang menggunakan simbol-simbol untuk menggambarkan langkah-langkah dalam suatu proses. Fungsi utama dari flowchart adalah membantu dalam memvisualisasikan alur kerja atau proses secara jelas dan mudah dimengerti.

Fungsi Flowchart dalam Pemrograman

  1. Membantu pemahaman proses: Flowchart membantu dalam memahami bagaimana suatu proses atau algoritma bekerja dengan menggambarkan setiap langkah secara visual.
  2. Mendokumentasikan proses: Flowchart dapat digunakan untuk mendokumentasikan proses yang ada, memudahkan untuk dibagikan dan dipelajari oleh orang lain.
  3. Membantu pemecahan masalah: Dengan memvisualisasikan proses dalam flowchart, memudahkan untuk mengidentifikasi titik-titik lemah atau masalah dalam proses tersebut.
  4. Mengkomunikasikan ide: Flowchart dapat digunakan sebagai alat komunikasi untuk menjelaskan ide atau konsep secara visual kepada orang lain.
  5. Membantu dalam pengembangan sistem: Flowchart dapat digunakan dalam pengembangan sistem baru atau perbaikan sistem yang sudah ada dengan memvisualisasikan alur kerja yang diinginkan.

Jenis-jenis Flowchart

  • Process Flowchart

Process flowchart merupakan diagram yang menggambarkan langkah berurutan dari proses serta keputusan yang dibutuhkan guna membuat proses berjalan dengan baik. Langkah-langkah direpresentasikan sebagai sebuah bentuk. Sedangkan arah dan proses disimbolkan dalam bentuk garis yang menghubungkan satu bentuk dengan bentuk lainnya.

  • Program Flowchart

Program flowchart dibuat untuk menunjukkan aliran daya ketika menulis algoritma atau program. Flowchart jenis ini berfungsi untuk menjelaskan proses secara cepat ketika pengembangan program dikerjakan dengan cara kolaborasi oleh beberapa orang sekaligus. Flowchart yang satu ini juga merepresentasikan logika yang digunakan di balik program. Namun fungsi program flowchart tidak selalu seperti ini. Fungsinya bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

  • Schematic Flowchart

Schematic flowchart tidak hanya dibuat dengan simbol-simbol yang mewakili proses. Dalam penyajiannya juga menggunakan simbol-simbol peralatan yang digunakan. Penggunaan simbol tersebut dilakukan untuk memberikan kemudahan bagi para pembaca untuk memahami maksud dan tujuan dari flowchart tersebut. Pasalnya, tidak semua orang memahami simbol-simbol yang sering dipakai pada flowchart.

  • Document Flowchart

Document atau paperwork flowchart adalah salah satu jenis diagram alir yang berguna untuk menelusuri alur perjalanan form dari satu bagian ke bagian lain. Tak hanya sampai di situ, flowchart yang satu ini juga menunjukkan bagaimana cara pemrosesan, pencatatan, serta penyimpanan laporan.

  • System Flowchart

Jenis flowchart yang terakhir yaitu system flowchart. Definisinya adalah diagram yang menggambarkan tentang flow seluruh pekerjaan yang terjadi dalam sebuah sistem. Tak hanya itu, system flowchart juga menggambarkan detail dan urutan setiap proses dan prosedur dalam sistem tersebut.

Leave a Comment